Memasuki abad ke 21, penggunaan multimedia dalam mendukung pembelajaran di sekolah/madrasah berkembang sangat pesat. Dengan berkembangnya teknologi internet serta segala kemudahan dan tampilan unsur media yang interaktif menjadikannya penunjang pembelajaran konvensional yang kadangkala kurang memotivasi siswa dalam belajar. Siswa abad 21, yang merupakan “Penduduk Asli Dunia Digital (Digital Natives)”, belajar dengan cara yang berbeda, dimana ketertarikan mereka pada teknologi informasi dan telekomunikasi tidak dapat dihindarkan.
Berawal dari hal tersebut, pembelajaran dengan menggunakan multimedia yang menggabungkan berbagai unsur media seperti video, suara, animasi, teks, dan gambar yang dikemas dalam satu wadah yang bersifat interaktif, kreatif, dan menyenangkan mutlak diperlukan. Yang akhirnya dipastikan siswa dapat termotivasi dalam memahami materi pembelajaran karena pembelajaran disampaikan secara menarik dan interaktif, melibatkan mereka langsung dan sekaligus memberikan kesempatan kepada mereka untuk mendapatkan pengalaman yang mendukung ketrampilan yang perlu dimiliki siswa pada abad 21 ini.
Dalam rangka untuk meningkatkan kemampuan dalam pembelajaran berbasis multimedia Kepala MTs Birrul Walidain NW Rensing Kec. Sakra Barat Kab. Lombok Timur Nuruddin,M.Pd akan mengikuti Workshop Pembelajaran dengan Menggunakan Multimedia di Kantor Indonesia Australia Language Foundation (IALF) Bali yang berlangsung pada tanggal 22 Nopember 2014 mendatang.
Keberagkatan Kepala MTs Birrul Walidain NW Rensing ke acara yang digelar oleh lembaga yang berkantor di Jalan Sesetan 190 Denpasar ini ditemani oleh Kepala SMA NW Sukarara Sudarman,M.Pd.
Kegiatan yang diselenggarakan oleh lembaga milik negara Australia ini bertujuan agar guru dapat meningkatkan teknik mengajar yang lebih kreatif serta up to date sesuai dengan kebutuhan global saat ini.
Kepala MTs Birrul Walidain NW Rensing Nuruddin,M.Pd mengatakan bahwa kegiatan workshop ini sangat penting untuk diikuti karena hasilnya nanti para guru di madrasah bisa memanfaatkan informasi teknologi dalam menyampaikan pembelajaran di dalam kelas sehingga diharapkan siswa bisa belajar dengan lebih menyenangkan. (adm)