Guru Harus Lakukan Inovasi Dalam Mengajar

Mengawali proses belajar mengajar semester genap tahun pelajaran 2012-2013 Madrasah Tsanawiyah Birrul Walidain NW Rensing menyelenggarakan rapat evaluasi proses belajar mengajar (PBM), pembagian tugas dan pembinaan guru oleh Drs.H. Masrun,M.Pd Pengawas Pendidikan Agama Islam Kementerian Agama Lombok Timur pada hari Selasa, 8 Januari 2013, dihadiri pula oleh semua dewan guru dan tata usaha rapat semacam ini merupakan rapat rutin dalam setiap mengawali proses belajar mengajar setiap semester dalam rangka mengevaluasi dan merefleksi proses belajar mengajar pada semester sebelumnya hal ini penting guna mencari kekutana dan kelemahan dalam pembelajaran untuk dilakukan penyempurnaan pada PBM berikutnya. Dalam sambutan sekaligus menyampaikan laporan kegiatan dan evaluasi Kepala MTs Birrul Walidain NW Rensing Nuruddin, S.Pd menjelaskan bahwa pentingnya kita melakukan evaluasi dan refleksi guna kita mengetahui apa yang sudah kita lakukan apakah terdapat kelemahan atau kelebihan seandainya terdapat kekurangan/kelemahan maka saat ini moment yang tepat untuk memperbaikinya, sesungguhnya guru itu adalah pekerjaan mulia, menjadi orang profesional atau ahli dibidangnya adalah dengan mau melakukan perubahan, inovasi dalam pembelajaran, mengajar penuh cinta dan memiliki rasa tanggung jawab yang besar terhadap tugasnya dan apabila hal itu tidak dimiliki oleh seorang guru sebaiknya tidak usah mengambil profesi menjadi guru” jelasnya.

Baca juga :  Tsabiwa Evaluasi Proses dan Hasil PBM Untuk Perbaikan di Tahun Ajaran Baru 2017/2018

Dalam kesempatan itu pula Nuruddin mengajak semua dewan guru untuk memiliki rasa memiliki (sense of belonging) terhadap madrasah karena sesungguhnya madrasah ini adalah bukan mutlak menjadi tanggung jawab kepala madrasah melainkan stake holder yang ada baik itu kepala sekolah,tata usaha, guru, orang tua siswa dan siswa harus mengambil bagian dalam upaya memajukan dan meningkatkan kualitas mutu pendidikan di madrasah ini disamping itu pula kandidat magister pendidikan ini mencanangkan Gerakan Cinta Madrasah untuk semua civitas MTs Birrul Walidain NW Rensing dalam rangka untuk mendorong semangat guru dan siswa senang hadir atau berada di madrasah. Seiring dengan semangat perkembangan informasi dan teknologi kepala madrasah menargetkan pada tahun 2014 sudah tidak ada guru MTs Birrul Walidain NW Rensing yang gagap teknologi dengan tersedianya media pembelajaran seperti laptop, modem dan LCD diharapkan guru bisa memanfaatkan media tersebut agar pembelajaran tidak monoton dan lebih menarik tentunya.

Baca juga :  Permintaan Database Operator Madrasah/RA

Sementara itu Pengawas Pendais Kementerian Agama Kab. Lombok Timur Drs. H.Masrun,M.Pd dalam pengarahannya mengatakan bahwa saat ini guru dituntut untuk berinovasi, menambah pengetahuan dan meningkatkan kualitas pembelajaran karena guru sebagai pencetak generasi masa depan kalau pengetahuannya  itu itu saja maka bagaimana kualitas peserta didiknya bisa baik jelasnya, pada tahun 2013 ini pemerintah akan memberlakukan penilain kinerja guru (raport guru) terutama guru PNS dan guru sertifikas, guru harus tetap berada di madrasah untuk membantu PBM dan melakukan pemantaun kepada peserta didik. Apabila hasil penialain kinerja ini buruk atau nilai raportnya merah maka akan berdampak pada tidak dibayarnya atau ditundanya pembayaran tunjangan. “Oleh karena itu saya harapkan kepada bapak/ibu dewan guru agar senantiasa ikhlas mengabdi , memiliki komitmen tinggi terhadap tugas sehingga proses pembelajaran dan outputnya lebih meningkat lagi” harap H.masrun.

Baca juga :  Kepala Madrasah dan ASN KKM MTs-MA YPH PPD NW Pancor Ikuti Pembinaan dan Sosialisasi Perubahan K-13

Ia juga menambahkan bahwa pada tahun 2013 ini MTs Birrul Walidain NW Rensing akan di akreditasi oleh Badan Akreditasi Nasional Sekolah/madrasah (BAN S-MI oleh karena itu diminta kepada madrasah agar mulai mempersiapkan diri baik perbaikan sarana prasarana, administrasi guru dan membuat administrasi yang lainnya sesuai instrument yang sudah diberikan. (nr-dien)

Tulis Komentar anda di sini

Next Post

POS dan Kisi-Kisi UAMBN MTs Tahun 2013

Sab Jan 26 , 2013
Pelaksanaan Ujian Madrasah Berstandar Nasional (UAMBN) tingkat Madrasah Tsanawiyah tahun pelajaran 2012/2013 akan dilaksanakan pada tanggal 1-4 April 2013. jadwal sudah tercantum dalam Prosedur Operasi standar (POS) UAMBN Pendidikan Agama islam dan Bahasa Arab tingkat MI,MTs dan MA Tahun pelajaran 2012/2013. Silahkan download link dibawah ini : 1.Surat Edaran Dirjen […]

Artikel Terkait yang mungkin anda suka:

Mts Birrul Walidain NW Rensing