Tsabiwanews. Kepala Madrasah Tsanawiyah Birrul Walidain NW Rensing (Tsabiwa) Nuruddin,M.Pd hari Rabu, 22 April 2015 lalu mengumpulkan seluruh dewan guru dan tenaga kependidikan dalam rangka membahas capaian kerja atau evaluasi proses belajar mengajar, persiapan Ujian Semester Genap bagi kelas VII dan VIII, Persiapan Ujian Nasional bagi kelas IX serta Pembentukan Panitia Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) Tahun Pelajaran 2015-2016.
Dihadiri oleh semua dewan guru, tata usaha rapat tersebut dipaparkan sejumlah permasalahan dan rencana kegiatan agar kegiatan belajar mengajar di MTs Birrul Walidain NW Rensing lebih efektif dan mencapai sasaran atau tujuan kurikulum “ kita bahas apa masalah PBM kita selama 4 bulan semester genap dan mencari solusi agar masalah itu tidak terjadi lagi di waktu beikutnya disamping itu rencana kerja madrasah kedepan juga penting diketahui oleh guru” kata Nuruddin.
Pada rapat itu banyak masalah muncul lalu diplenokan untuk dicarikan solusi dismaping itu untuk menghadapi ujian baik semester genap yang akan berlangsung tanggal 1-8 Juli 2015 dan Ujian nasional kelas IX tanggal 4-7 Mei 2015 dewan guru perlu memanfaatkan dan mengefesienkan sisa waktu yang tersedia agar materi yang ada di SKL bisa selesai dibahas sebelum Ujian berlangsung untk kelas VII dan Kelas VIII bapak/ibu diberikan kisi-kisi soal 12 mata pelajaran yang dibuat olek KKM MTs N Model Selong sedangkan untuk Mulok, penjaskes dan seni budaya kisi-kisi dan soalnya dibuat oleh guru bersangkutan. Untuk kelas IX sejak selesai ujian sekolah hanya mempelajari 4 mata pelajaran yang di UN kan sedangkan mata pelajaran yang tidak di UN kan dihentikan. Agar sia waktu selama bulan April 2015 hanya fokus membahas materi dan soal pengayaan Bahasa Indonesia, Bahasa Inggris, Matematika dan IPA. Setiap hari ada 2 mata pelajaran yang diajarkan bagi siswa kelas IX sejak Senin hingga Sabtu. Dengan langkah ini diharapkan siswa menguasai materi UN sehingga UN yang digelar 4-7 April 2015 mendatang hasilnya memuaskan dan siswa lulus 100 persen.
Sedangkan untuk penerimaan siswa baru , kepala madrasah meminta semua guru dan pegawai untuk menjadi corong atau penyampai informasi kepada calon siswa baru lulusan SD/MI agar harapan atau target perolehan siswa baru tercapai dengan baik. Dalam rapat tersebut juga dibentuk Panitia Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) Tahun Pelajaran 2015-2016 dengan Ketua Panitia Sudirman,S.Pd , Maksum,S.Pd,I sebagai Sekretaris dan bendahara Muh. Saleh,S.Pd.I (tiem)