Tsabiwanews. Kepala Madrasah Tsanawiyah Birrul Walidain NW Rensing (Tsabiwa) Nuruddin, M.Pd secara resmi membuka kegiatan Masa Orientasi Siswa (MOS) bagi siswa-siswi baru pada hari Jum’at, 14 Juli 2017 di ruang serba guna Tsabiwa.
Masa orientasi siswa (MOS) berlangusng selama tiga hari tanggal 14,15,17 Juli 2017 yang diisi dengan berbagai kegiatan baik indoor (materi dalam ruangan) maupun outdoor (praktik,game, LKBB di ruang terbuka)
Kegiatan MOS merupakan kegiatan pengenalan pertama bagi siswa-siswi baru yang masuk di sebuah madrasah sebagai pembekalan untuk memberikan pemahaman tentang lingkungan madrasah, etika dan adab dalam belajar, program madrasah, melatih kedisiplinan dan lain-lain.
Kepala Tsabiwa Nuruddin menjelaskan pentingnya siswa-siswinya baru mengikuti MOS supaya menambah pengetahuan dasar tentang madrasah agar timbul rasa cinta dan hati serta pikirannya menjadi tenang dalam belajar, meneguhkan niat Lillahi Taala untuk belajar serta untuk mengenal lingkungan fisik dan lingkungan sosial madrasah. Ada tiga tahapan proses yang dilalui siswa-siswi baru untuk mendapatkan pengetahuan tentang madrasah yaitu mengetahui, mengenal dan mencintai.
Selanjutnya kata Nuruddin bahwa tahapan pertama adalah mengetahui fisik madrasah dimana letak posisi bangunan ruang kelas, ruang kepala madrasah ,ruang tata usaha, ruang guru, perpustakaan, kantin dan letak bangunan lainnya setelah mengetahui letaknya kemudian tahap kedua yaitu mengenal apa saja yang ada di ruang tersebut,siapa nama kepala madrasah, guru-guru, nama tata usaha, nama pengurus OSIS supaya ketika sudah masuk aktif belajar nanti para siswa-siswi tidak lagi ada pertanyaan dan kata tidak tahu, dan tahapan terakhir adalah mencintai madrasah,guru-guru dan teman-temannya agar terasa betah, bahagia dan istikomah dalam belajar. Mencintai dalam hal ini dilakukan dengan takzim atau menghormati saling berinterkasi satu sama lain agar kenyamanan dan kebahagiaan muncul selama belajar “jadikan madrasah Tsabiwa ini sebagai rumah kedua setelah rumah kalian sendiri maka setiap hari kalian akan senang datang belajar ke madrasah” kata alumnus prodi bahasa inggris Universitas Hamzanwadi ini.
Selain kepala madrasah turut hadir dalam kegiatan pembukaan Mos Tsabiwa 2017 ini adalah wakamad kurikulum Sudirman Setiah, S.Pd, wakamad kesiswaan Muhammad Saleh, S.Pd.I, pembina Osis Suparman, S.Pd.I, pembina pramuka Zulham Iswadi, SPd , guru dan pengurus Osis selaku panitia Mos.( humas)