Wisatawan Asal Uzbekistan Minta Foto Dengan Tim Gerak Jalan Indah Tsabiwa

Tsabiwanews. Penampilan tim merah putih Tsabiwa pada gelaran lomba gerak jalan indah putri tingkat SMP/MTs dalam rangka menyambut dan memeriahkan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-74 Kemerdekaan RI pada hari Rabu, 7 Agustus 2019 kemarin menarik perhatian wisatawan asing asal Uzbekistan yang kebetulan melintasi jalan Sukarno Hatta jalan yang dilalui peserta lomba.

Wisatawan yang terdiri dari anak-anak dan orangΒ tua serta Guide tersebut ketika sedang menonton lomba di perempatan Montong Beter melihat penampilan Tim Merah Putih Tsabiwa langsung meminta izin foto bersama namun guru pendamping Tsabiwa tidak mengizinkan karena masih dalam proses lomba, kemudian pak Zulham menyuruhnya foto di lapangan Sakra Barat.

Baca juga :  Kegiatan Jelajah dan Susur Sungai Anggota Pramuka MTs Birrul Walidain NW Rensing

 Kemudian mobil wisatawan asing tersebut mengikuti langkah tim merah putih Tsabiwa dari belakang dan ketika sampai finish baru diizinkan foto bersama.

Denek Intan Kumalsari selaku pemimpin regu tim merah putih mengaku senang dan bangga karena dibalik baju merah putih yang dipakai timnya mampu pikat wisatawan asing.

Pak guru Zulham Iswadi,S.Pd selaku pendamping lomba kemarin ketika ditemui humas membenarkan bahwa dirinya sempat dimintai oleh Guide wisatawan Uzbekistan untuk foto saat lomba namun tidak mengizinkan “Guide meminta izin foto di tengah jalan tetapi saya hanya izinkan ketika sudah sampai lapangan makanya mereka mengikuti langkah tim merah putih Tsabiwa ke lapangan dan di sana baru dilakukan foto bersama”kata pak guru pelatih pramuka tersebut.

Baca juga :  Foto-Foto Kegiatan Lomba Gerak Jalan Indah Tsabiwa HUT RI Ke-74

– – – –
Humas Tsabiwa

Humas

Tinggalkan Balasan

Next Post

Foto-Foto Kegiatan Lomba Gerak Jalan Indah Tsabiwa HUT RI Ke-74

Kam Agu 8 , 2019
Tsabiwanews. Kumpulan Foto-foto lomba gerak jalan indah 2 regu putri MTs Birrul Walidain NW Rensing pada lomba memeriahkan HUT RI ke 74 tingkat kecamatan sakra barat kab. Lombok Timur     Baca juga :  Cegah Anemia, Siswi Tsabiwa Diberikan TTD Seminggu Sekali

Artikel Terkait yang mungkin anda suka:

Mts Birrul Walidain NW Rensing