MTs BW NW Rensing Akan Ikut Serta dalam Lomba Nurul Haramain Scout Camp Competition (NHSCC) ke 5 di Narmada

1
Tim MTs BW NW Rensing latihan Jelang Lomba NHSCC Ke 5 se NTB

Tsabiwanews.MTs Birrul Walidain NW Rensing Kec. Sakra Barat merupakan salah satu madrasah yang diundang mengikuti kegiatan Nurul Haramain Scout Camp Competition (NHSCC) ke 5 tingkat SD/MI, MTs/SMP se NTB tahun 2015. Kegiatan NHSCC ke 5 ini akan dihelat di Bumi Perkemahan Pondok Pesantren Nurul Haramain NW Putra di Narmada Kab. Lombok Barat pada taggal 7-11 Pebruari 2015 mendatang. Sebanyak 21 orang siswa dan 3 orang pembina akan mengikuti lomba tersebut.

NHSCC sendiri merupakan kegiatan lomba perkemahan yang diselenggarakan setiap tahunnya oleh Pesantren Nurul Haramain NW Narmada bertujuan untuk mempererat ukhuwah islamiyah diantara sekolah dan madrasah, membina dan mengembangkan sikap iman dan takwa kepada Allah SWT, ikhlas, mandiri,peduli dan bertanggung jawab, memperluas wawasan, memberikan pengetahuan dan keterampilan bagi para siswa.

Baca juga :  Pemerintah Tetapkan SKB Hari Libur dan Cuti Bersama Tahun 2015

Pembina dan Pelatih Pramuka Pangkalan 09.015-09.016 MTs Birrul Walidain NW Rensing Zulham Iswadi,S.Pd menyatakan kesiapannnya mengikuti kegiatan lomba NHSCC tersebut β€œ kami sudah berlatih dan mempersiapkan para peserta dengan kemampuan dan keterampilan sesuai yang di lombakan” kata pak guru Zul. Sebanyak 43 jenis mata lomba kata Pak guru Zul yang akan diperlombakan dan semua jenis lomba Tim MTs Birrul Walidain NW Rensing akan ambil bagian.

Latihan NHSCC : usai membuat pionering

Sementara Kepala MTs Birrul Walidain NW Rensing Nuruddin,M.Pd mengatakan bahwa pimpinan madrasah mendukung penuh bagi siswanya yang akan mengikuti lomba NHSCC tersebut β€œ kami kesana untuk menang dan semua siswa sudah kami latih dengan pengetahuan dan keterampilan dan memberi mereka motivasi untuk menang” kata Nuruddin.

Baca juga :  MTs BW NW Rensing Gelar Silaturrahmi dan Obsesi S2 - S3

Selamat mengikuti Lomba Tim MTs Birrul Walidain NW Rensing, Semoga Menang. Pengalaman yang akan didapatkan tidak bisa di hargakan dengan uang dan proses yang siswa alami menjadi pengalaman berharga dalam hidup yang tak pernah dilupakan. Bravo Tsabiwa..!!

Humas

One thought on “MTs BW NW Rensing Akan Ikut Serta dalam Lomba Nurul Haramain Scout Camp Competition (NHSCC) ke 5 di Narmada

Tinggalkan Balasan

Next Post

POS dan SKL UAMBN Madrasah Tsanawiyah dan Aliyah Tahun Pelajaran 2014-2015

Jum Jan 23 , 2015
Tsabiwanews. Ujian Akhir Madrasah Berstandar Nasional (UAMBN) Pendidikan Agama Islam (Qur,an Hadits, Piqih, Akidah Akhlak,SKI) dan Bahasa Arab tingkat Madrasah Tsanawiyah dan Madrasah Aliyah Tahun Pelajaran 2014-2015 akan berlangsung pada bulan Maret 2015 mendatang. Dalam Keputusan Direktur Jendral Pendidikan Islam Kemenag RI Nomer 32 Tahun 2015 Tentang Prosedur Operasi Standar […]

Artikel Terkait yang mungkin anda suka:

Mts Birrul Walidain NW Rensing